
KABAR BIREUEN- Sejumlah guru SMPN 1 Jeunieb harus dirawat di Puskesmas Jeunieb diduga akibat keracunan usai menyantap mie, Rabu (2/8/2017), tiga diantaranya harus dirujuk ke RSUD dr Fauziah Bireuen.
Informasi yang diperoleh Kabar Bireuen dari Kepala Puskesmas Jeunieb Ns Krafawi S.kep, M.Kes , keracunan yang menimpa guru SMPN 1 Jeunieb itu  diduga akibat menyantap mie sekira pukul 11.00 Wib pada saat jam istirahat.
Namun, sebutnya, selang setengah jam kemudian, sekira pukul 11.30 Wib, mereka mulai mual , muntah dan pusing. Lalu pada pukul 12.00 Wib dibawa ke Puskesmas Juenieb untuk mendapatkan perawatan dan penanganan langsung dari dokter.
“Namun, dua orang diantaranya yaitu Syukran (35 ) dari Blang Me Barat, Jeunieb, dan Yusriani (24) Meunasah Mesjid, Simpang Mamplam dan Zulkifli (50), Blang Me Timu, Jeunieb, dirujuk ke RSUD dr Fauziah Bireuen,” sebutnya.
Adapun korban lainnya masih menjalani perawatan di Puskesmas Jeunieb yaitu, Khatijah (39), asal Plimbang, Hendri (40), Khalili (35) Samalanga dan Sultan (4) keponakan Yusriani.
Dikatakan Kafrawi, untuk memastikan penyebab keracunan, sisa tiga bungkus mie yang belum dimakan sudah dibawa ke Laboratorium Kesehatan Daerah (Lab Kesda) Bireuen. (Ihkwati)
Â
Â