KABAR BIREUEN – Universitas Almuslim (Umuslim) Peusangan Bireuen bekerja sama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Syiah Kuala (USK) melaksanakan Bimbingan Teknis Penyusanan Data Kuantitatif Program Studi (DKPS) dan Laporan Evaluasi Diri (LED) Akreditasi (LAMDIK), di Hotel Oasis Banda Aceh, selama tiga hari, 27 hingga 29 Januari 2023.

Acara tersebut menghadirkan pemateri Dr. Aceng Hasani, M. Pd (Sekretaris LAMDIK) dan Ari Kurniawan, ST. M.Kom (Staf TI dan Data Lamdik) dibuka oleh Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) XIII Aceh Dr. Ir. Rizal Munadi, M.M., M.T.

Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) XIII Aceh, Dr. Rizal Munadi, dalam sambutannya menyebutkan, bimbingan teknis pengisian LED dan DKPS sangat penting dilaksanakan, supaya akreditasi program studi Lembaga Pendidikan tenaga Kependidikan (LPTK) di berbagai lembaga pendidikan tinggi, dapat berlangsung dengan baik.

Kepala LLDikti XIII Aceh sangat mengapresiasi atas kebijakan Rektor Umuslim Dr. Marwan Hamid, bersama sejumlah rektor lainnya yang bekerja sama dengan FKIP USK, untuk menyelenggarakan bimtek ini.

“Kami seluruh unsur pimpinan LLDikti XIII, sangat mendukung kegiatan seperti ini,” ungkap Rizal Munadi.

Kemudian Ketua Panitia Bimtek Pengisian LED dan DKPS juga Dekan FKIP USK Dr. Syamsulrizal, mengatakan, kegiatan tersebut diikuti 42 peserta dari unsur Ketua Program Studi LPTK yang berasal dari berbagai kampus di Aceh.

Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan universitas dan institut yang telah mendukung bimtek tersebut. Partisipasi berbagai lembaga pendidikan tinggi, merupakan bentuk keseriusan dalam meningkatkan akreditasi program studi di institusi masing-masing.

Kerja sama tersebut menunjukkan jajaran manajemen Umuslim serius meningkatkan kualitas program studi menuju peningkatan akreditasi.

Rektor Universitas Almuslim Dr. Marwan Hamid, M.Pd pada kesempatan tersebut menyampaikan, pelaksaan kegiatan ini sebagai bentuk komitmen Umuslim untuk meningkatkan akreditasi program studi.

“Bimtek bertujuan agar semua unsur pimpinan universitas dan institut dapat secara mandiri mengisi Laporan Evaluasi Diri (LED) dan Data Kuantitatif Program Studi (DKPS), karena ketepatan pengisian dokumen tersebut memegang posisi vital dalam upaya peningkatan akreditasi program studi,” jelas Marwan.

Penyelenggaraan bimtek penyusunan LED dan DKPS sangat penting dalam rangka mempelajari dengan cermat apa saja yang harus menjadi perhatian dalam upaya menyukseskan peningkatan akreditasi.

Kegiatan yang berlangsung tiga hari ini dan diikuti sebanyak 42 Kaprodi dan sejumlah dosen, serta pimpinan PTN dan sejumlah PTS di Aceh, seperti dari Umuslim, Universitas Serambi Mekkah, Universitas Iskandar Muda, IAI Almuslim, Universitas Bumi Persada, serta PTN seperti Universitas Samudera Langsa, IAIN Langsa, dan IAIN Lhokseumawe. (Red)