
KABAR BIREUEN – Warga Dusun Kommes, Gampong Bireuen Meunasah Capa, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen, pada momen Hari Raya Idul Adha 1444 Hijiriah, melaksanakan penyembelihan hewan kurban.
Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan warga Dusun Kommes setiap tahunnya pada momen Hari Raya Idul Adha.
Prosesi penyembelihan dan pembagian daging hewan kurban tersebut, dilaksanakan di komplek Mushalla Al-Ikhlas dusun setempat, Jalan Gayo Km 1, Sabtu 1 Juli 2023.
Saat dilalukan penyembelihan hewan kurban itu, turut dihadiri tiga tokoh yang telah dinobatkan sebagai warga kehormatan Dusun Kommes, Gampong Bireuen Meunasah Capa, Kota Juang, Bireuen.
Ketiga tokoh tersebut adalah, Aulia Sofyan Ph.D. Dr. H. Muzakkar A. Gani, S.H., M.Si dan Munawal, S.H., MH.
Di sela-sela kegiatan, Aulia Sofyan kepada Kabar Bireuen menjelaskan, ibadah kurban merupakan wujud bukti keimanan dan ketakwaan kepada Allah.
Dikatakannya, semakin banyak memberi kurban semakin tinggi ketakwaan dan keimanan.
“Seperti yang dicontohkan Nabi Ibrahim As bersama anaknya Ismail As,” ujar Aulia.
Sementara itu, Ketua Panitia Kurban, Drs. Ridwan Ibrahim yang didampingi bendahara kegiatan, Syafaruddin Johan, mengatakan, tahun ini kita masih diberi kepercayaan oleh warga Dusun Kommes untuk menyembelih hewan kurban.
“Alhamdulillah, kita mendapat kepercayaan untuk melakukan penyembelihan hewan kurban sebanyak sebelas ekor sapi, untuk dikurbankan tahun ini,” ucapnya.
Menurutnya, keseluruhan hewan kurban tersebut berasal dari warga Dusun Kommes yang berdomisili dalam daerah dan luar daerah.
Dia berharap, semoga di Idul Adha tahun depan warga yang berkurban terus bertambah, baik secara kelompok maupun secara pribadi atas nama keluarga.
“Dengan semangat berkurban, diharapkan dapat mempererat tali silaturrahmi dan terciptanya rasa persatuan dan persaudaraan antar sesama warga Dusun Kommes, khususnya dan warga Gampong Bireuen Meunasah Capa umumnya,” pintanya.
Ridwan mengucapkan terima kasih kepada warga Dusun Kommes yang telah memberikan kepercayaan kepada panitia dalam melaksanakan ibadah kurban ini.
“Terima kasih kepada semua pihak atas peran sertanya yang telah mendukung, berpartisipasi pada kegiatan yang mulia ini,” ucap Ridwan Ibrahim.
Syafaruddin Johan menambahkan, pembagian daging hewan kurban ini dilakukan berdasarkan jumlah kupon yang telah dibagikan panitia kepada warga yang dinilai berhak menerimanya.
Dirincikan, ada sekira 545 kupon yang dibagikan kepada warga Dusun Kommes khususnya dan sejumlah warga dari gampong lainnya yang telah terdata oleh panitia pelaksana.
“Pembagian daging kurban ini diprioritaskan untuk warga fakir, miskin,” sebutnya.
Alhamdulillah prosesi pelaksanaan penyembelihan hewan kurban sampai dengan pembagian daging hewan kurban, semuanya berlangsung lancar, dan tertib,” pungkas Syafaruddin Johan. (Herman Suesilo)