Warga sedang antri di Kantor PT Takabeya Perkasa Group untuk mengambil kupon Fun Walk HUT Ke-60 Partai Golkar. (Foto: Rizanur/Kabar Bireuen)

KABAR BIREUEN, Bireuen – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ll Partai Golkar Kabupaten Bireuen melaksanakan acara jalan santai (Fun Walk) dalam rangka memperingati HUT Ke-60 Partai Golkar, Minggu (10/11/2024) besok.

Acara yang berlangsung sehari penuh itu, dipusatkan di Lapangan Bola Kaki Pulo Kiton, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen. Diisi dengan hiburan rakyat yang menampilkan kesenian tradisional daerah.

Ketua DPD ll Partai Golkar Kabupaten Bireuen, H Mukhlis yang juga dikenal dengan Mukhlis Takabeya, kepada wartawan mengatakan, HUT Partai Golkar punya makna tersendiri, sebab diperingati bertepatan dengan Hari Pahlawan.

Sebut Mukhlis Takabeya, Partai Golkar Kabupaten Bireuen akan terus melangkah dalam spirit yang utuh, sebagaimana termaktub dalam doktrin karya kekaryaan, dalam mengisi pembangunan bangsa di Republik tercinta ini, yaitu memperkokoh semangat kekaryaan dengan tidak pernah berhenti dalam peran pembaharuan bangsa, sehingga kini telah menempatkan Partai Golkar berdiri kokoh di Kabupaten Bireuen.

“Dalam kedudukan saya selaku Ketua DPD lI Partai Golkar Kabupaten Bireuen, akan terus mendorong langkah Partai Golkar sebagai instrument perpolitikan yang bergerak maju, sejalan dengan perkembangan dan kedinamisan zaman,” ujarnya.

Mukhlis yang juga calon Bupati Bireuen nomor urut 3, berpasangan dengan Wakil Bupati Bireuen, Razuardi, juga menyebutkan, dengan langkah menghimpun keberadaan kaum muda dan menjaga keberadaan kaum tua yang jumlahnya sangat besar pada masa sekarang, maka keteguhan partai semakin kokoh dalam peta perpolitikan di Kabupaten Bireuen.

“Kami  sukses membawa Partai Golkar Bireuen sebagai partai pemenang Pileg 2024,” tegasnya.

Adapun rangkaian acara HUT Ke-60 Partai Golkar di Bireuen, diawali dengan pelaksanaan Fun Walk, dari pukul 07.00 hingga 10.00 WIB.

“Rute dalam Kota Bireuen, pesertanya terbuka untuk umum. Panitia menyiapkan kupon gratis sebanyak 10.000 eksemplar untuk target 10.000 peserta,” timpal Mahyani Muhammad, juru bicara Mukhlis Takabeya.

Mahyani Muhammad juga menyebutkan, kupon akan diundi untuk mendapatkan ratusan hadiah yang telah disiapkan, berupa 2 unit sepeda motor, 5 unit sepeda listrik dan ratusan hadiah menarik lainnya.

Amatan media ini, sangat tinggi minat warga untuk mengikuti Fun Walk tersebut. Hal ini, terlihat dari banyaknya warga yang sejak 7 November hingga 8 November 2024 berduyun- duyun mendatangi tempat pembagian kupon fun walk, di Kantor Pusat PT Takabeya Perkasa Group, Gampong (Desa) Bireuen Meunasah Blang, Kecamatan Kota Juang. (Rizanur)