Kamis, 24 April 2025

Drainase Keude Matangglumpangdua Kembali Telan Korban

KABAR BIREUEN – Drainase Jalan Lintas Nasional Medan-Banda Aceh di kawasan Keude Matangglumpangdua, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, kembali menelan korban.

Kali ini, Rabu (21/7/2021), satu unit truk box yang dilengkapi alat pendingin, terperosok ke dalam drainase tersebut.

Supir truk, Rizki yang ditemui Kabar Bireuen, Rabu siang mengatakan, truk BK 8279 FA sedang dalam perjalanan Takengon – Bandung mengangkut alpokat. Setiba di Keude Matangglumpangdua, menepi untuk sarapan pagi.

“Tiba tiba roda belakang sebelah kiri masuk ke dalam parit. Rupanya tutup parit pecah, tidak mampu menahan beban truk. Semestinya diberikan tanda kalau di tempat itu ada parit, biar kami tidak parkir di situ,” kata Rizki yang mengaku warga Sumatera Utara.

Rizki menjelaskan, setelah terperosok, untuk mengangkat truk dari drainase harus dipakai alat berat jenis louder. Namun, upaya tersebut belum berhasil.

“Sampai jam begini (pukul 13.30 WIB) tidak berhasil. Solusinya kami harus bongkar muatan dulu, karena tidak boleh lama-lama di sini, alpokatnya bisa busuk,” katanya.

Amatan Kabar Bireuen di lokasi, sampai Rabu siang sekira pukul 13.30 WIB, truk tersebut masih dalam posisi menungging. Roda belakangnya masih terperosok dalam lubang drainase.

Menurut salah seorang warga yang ditemui di lokasi, mengungkapkan, kejadian seperti itu telah berulang kali. Tahun lalu juga pernah kejadian seperti ini.

“Seharusnya, minimal pemerintah memasang tanda di tutup saluran ini, tidak mampu menahan beban berat. Jangan sampai merugikan pelintas,” ungkap Dani.

Menurut catatan media ini, pada November 2020 insiden serupa juga pernah terjadi di lokasi tersebut. Setelah itu, tutup drainase yang dirancang tidak untuk menahan beban berat, diperbaiki kembali.

Saat itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bireuen, Fadli Amir, ST mengatakan, proyek tersebut dibangun dengan dana APBN Tahun Anggaran 2019. (Rizanur)

 

KABAR TERBARU

Termasuk Kasat Intelkam, Ini Sejumlah Pejabat Utama Polres Bireuen dan Kapolsek yang Disertijabkan

0
KABAR BIREUEN, Bireuen – Sejumlah pejabat utama (PJU) Polres Bireuen dan beberapa Kapolsek dirotasi. Pergantian ini ditandai dengan pelaksanaan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab)...

Banda Aceh Kota Kolaborasi, BSI dan Pemko Banda Aceh Percantik Wajah Kota

0
KABAR BIREUEN, Banda Aceh - Bank Syariah Indonesia (BSI) Aceh kembali berkolaborasi dengan Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh untuk mempercantik kota dan kenyamanan warga. Regional...

Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional, Pemkab Bireueun Serahkan Penghargaan Sekolah Adiwiyata

0
KABAR BIREUEN, Bireuen - Pemerintah Kabupaten Bireuen melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) setempat menyerahkan Penghargaan Sekolah Adiwiyata. Penghargaan tersebut diserahkan dalam momen peringatan...

Puluhan Guru SD di Bireuen Ikuti Pelatihan Peningkatan Kompetensi Penggunaan TIK Dalam Pembelajaran

0
KABAR BIREUEN, Kota Juang - Puluhan guru jenjang Sekolah Dasar (SD) dalam Kabupaten Bireuen mengikuti Pelatihan Peningkatan Kompetensi Penggunaan TIK Dalam Pembelajaran. Dengan tema Penerapan...

Bireuen Kampanyekan Gaya Hidup Minim Sampah, Langkah Nyata Menuju Lingkungan Bersih dan Sehat

0
KABAR BIREUEN, Bireuen – Kampanye dan sosialisasi gaya hidup minim sampah menjadi sorotan utama pada peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2025 di...

KABAR POPULER

Terkait Mutasi, Diharap Bupati Bireuen Tidak Promosikan Pejabat Bermasalah

0
KABAR BIREUEN, Bireuen — Menjelang mutasi dan rotasi pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bireuen, pengamat kebijakan publik setempat, Abdul Manan Isda, mengharapkan Bupati Bireuen,...

Termasuk Kasat Intelkam, Ini Sejumlah Pejabat Utama Polres Bireuen dan Kapolsek yang Disertijabkan

0
KABAR BIREUEN, Bireuen – Sejumlah pejabat utama (PJU) Polres Bireuen dan beberapa Kapolsek dirotasi. Pergantian ini ditandai dengan pelaksanaan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab)...

Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional, Pemkab Bireueun Serahkan Penghargaan Sekolah Adiwiyata

0
KABAR BIREUEN, Bireuen - Pemerintah Kabupaten Bireuen melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) setempat menyerahkan Penghargaan Sekolah Adiwiyata. Penghargaan tersebut diserahkan dalam momen peringatan...

Inpres Irigasi Jadi Angin Segar, HRD: Kesempatan Emas Bangun Kembali Infrastruktur Aceh

0
KABAR BIREUEN, Jakarta – Dua anggota Komisi V DPR RI asal Aceh, H. Ruslan Daud (HRD) dan H. Irmawan, menemui Direktorat Jenderal Sumber Daya...

Hilang Selama Enam Hari, Warga Lapehan Mesjid Makmur Ditemukan Meninggal di Areal Persawahan

0
KABAR BIREUEN, Makmur – Warga Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria di areal persawahan Desa Lapehan Mesjid, Selasa (22/4/2025) dini...