
KABAR BIREUEN-Karnaval Tahun Baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriah di Kota Banda Aceh, Kamis (21/9/2017) berlangsung meriah.
Kegiatan yang digelar Pemerintah Aceh diikuti ribuan pelajar tingkat PAUD, TK, SD, SMP, dan SMA/sederajat. Bukan hanya pelajar dari Banda Aceh, sejumlah pelajar dari Aceh Besar juga ikut berpartisipasi.
Walikota Banda Aceh Aminullah Usman dalam sambutannya sesaat sebelum melepas start di Blang Padang, mengatakan pawai dalam rangka memperingati tahun baru Islam ini merupakan salah satu bentuk manifestasi atas kesungguhan dalam mengagungkan kebesaran Islam.
“Kami berharap pelaksanaan pawai ini dapat mendorong semangat hijrah umat Islam menuju perubahan dan kemajuan di Aceh, khususnya bagi warga Banda Aceh.”
Rute iring-iringan pawai melewati sejumlah jalan protokol di pusat kota. Diantaranya Pendopo Gubernur Aceh, Simpang Kodim 0101/BS, Jembatan Pante Pirak, Jalan Tgk Daud Beureueh, Simpang Jambo Tape, Jalan Pocut Baren, hingga kembali finish di Blang Padang.
Wali kota bersama unsur Forkopimda dan para pejabat di lingkungan Pemko Banda Aceh ikut berjalan kaki bersama-sama dengan para peserta dari tingkat PAUD yang finish di area Museum Aceh.
Bukan hanya itu, Aminullah dan rombongan beserta sejumlah Kepala SKPA turut menyambut para peserta pawai di Pendopo Gubernur Aceh.
Ratusan pelajar yang mengenakan busana muslim terlihat begitu bersemangat mengikuti pawai sembari membawa beragam alat peraga serta mengumandangkan selawat nabi.
Warga kota pun terlihat berjejer di pinggir jalan dan menyambut antusias para peserta pawai yang lewat. (Farid Maulana)