
KABAR BIREUEN, Bireuen– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bireuen menggelar festival seni dan pameran kerajinan gampong dalam rangkaian memperingati Hari Jadi ke-25 Kabupaten Bireuen Tahun 2024.
Acara tersebut berlangsung mulai 12 Oktober hingga 13 Oktober 2024, di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Cot Gapu, Kota Juang, Bireuen.
Festival seni dan pameran kerajinan gampong ini dibuka Penjabat (Pj) Bupati Bireuen, Jalaluddin, S.H., M.M, di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Cot Gapu, Kota Juang Bireuen. Sabtu (12/10/2024) malam.
Prosesi pembukaan festival seni dan pameran kerajinan gampong ini ditandai dengan menabuh rapai secara bersama dan penguntingan pita oleh Pj Bupati Bireuen.
Dalam arahannya Pj Bupati Bireuen, Jalaluddin menyampaikan, Pemkab Bireuen menyambut baik dan mendukung sepenuhnya pelaksanaan festival seni dan pameran kerajinan gampong ini.
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-25 Kabupaten Bireuen, dengan tema Bireuen maju, Rakyat Sejahtera.
Dikatakan, seni budaya memiliki makna yang luar biasa dan menjadi momentum yang penting bagi semua untuk mengangkat serta melestarikan seni budaya di Bireuen yang berasal dari nenek moyang agar lebih dikenal, khususnya bagi generasi muda.
Maka dengan diselenggarakannya festival seni dan pameran kerajinan gampong ini, diharapkan mampu mentransformasi berbagai nilai yang terkandung di dalamnya, untuk kehidupan yang lebih baik, terutama bagi generasi muda agar tidak terpengaruh ke dalam budaya asing yang bernilai negatif.

“Sehingga akan melahirkan generasi muda yang berjiwa seni dan berkepribadian yang baik,” ujar Jalaluddin.
Namun hendaknya karya-karya seni yang akan dikembangkan diharapkan tidak menghilangkan jati diri Bangsa Aceh khususnya Kabupaten Bireuen.
Lanjutnya, selain festival seni, juga diselenggarakan pameran kerajinan gampong, ini merupakan sarana efektif bagi gampong untuk mempromosikan potensi dan produk-produk unggulannya kepada pembeli.
“Semoga akan semakin banyak lagi event-event sejenis yang akan diadakan, yang berdampak tidak hanya pada promosi daerah, tapi juga pada ekonomi masyarakat Bireuen,” katanya.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati Bireuen bersama unsur Forkopimda, Sekda Bireuen, Asisten I Setdakab dan sejumlah Kepala SKPK menyempatkan diri meninjau langsung stand pameran yang ikut meramaikan festival seni dan pameran kerajinan gampong.
Pameran Kerajinan ini diisi 19 stand diperuntukan untuk kecamatan berjumlah 17 stand, kemudian 1 stand diperuntukan untuk Dekranasda Kabupaten Bireuen dan 1 stand diperuntukan untuk Bank Aceh Syariah Cabang Bireuen.
Ke 17 stand kecamatan tersebut selain memamerkan dan menjual berbagai kerajinan hasil UMKM juga menjual makanan ringan khas Aceh.
Sementara pada acara festival seni menampilkan berbagai bentuk seni, seperti marawis, tari kreasi baru, pencak silat, tari ratoeh jaroe, rapai, rabbani wahid, rebana, puisi, seudati dan rapai pulot geurimpeng. (Hermanto)