KABAR BIREUEN – Hujan lebat yang mengguyur wilayah Bireuen pada Kamis (6/12/2018) kemarin, mengakibatkan sejumlah daerah banjir, termasuk di daerah pinggiran saluran pembuang yang melintasi Desa Pulo Ara dekat Pasar Induk Bireuen di kawasan Cureh, Desa Geulanggang Gampong, Kecamatan Kota Juang.
Di Desa Pulo Ara Dusun Damai, Kecamatan Kota Juang, satu unit rumah yang berada disamping saluran pembuang nyaris amblas digerus air, pasalnya dinding beton saluran tersebut roboh diduga karena derasnya laju air.
Nurbani, yang menempati rumah tersebut Jumat (7/12/2018) pagi mengatakan air meluap dari saluran terjadi sekitar pukul 23.00 WIB Kamis (6/12/2018) malam dan menggenangi rumah-rumah warga.
“Barang barang di rumah seperti piring, gelas hanyut dibawa air, parah sekali banjir luapan semalam, banjir sebelumnya belum pernah seperti ini, parah sekali,” kata Nurbani.
Ketinggian air semalam, kata dia, setinggi dada orang dewasa. Air mulai surut pada pagi hari dan menyisakan lumpur baik didalam rumah maupun di teras.
“Di sini juga ada satu ‘jambo’ ukuran kecil, tempat kami duduk-duduk juga ikut dibawa air. Yang tinggal cuma sengnya saja beberapa lembar. Sedangkan kayunya dibawa air,” sebutnya sembari menunjuk ke arah tempat jambo yang kini telah hanyut. (Najib Zakaria)