KABAR BIREUEN- Dalam rangka menyambut lebaran Idul Fitri 1439 H, Polres Bireuen menurunkan 135 personel pengamanan lebaran dan membuka tiga pos simpatik pengamanan mudik lebaran Idul Fitri.
Kapolres Bireuen AKBP Riza Yulianto, SE, SH didampingi Kabag OPS Kompol Muhd Rasyid menjelaskan hal itu menjawab pertanyaan Kabar Bireuen usai melaksanakan Sertijab Kasat Lantas Polres Bireuen di gedung Serba Guna Pesat Gatra Polres setempat Selasa (5/6/2018) petang.
Dikatakan, khusus untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat di wilayah hukum Polres Bireuen dalam menjalankan lebaran Idul Fitri 1439 H, Polres Bireuen menurunkan 135 personel pengamanan, ditambah dengan personil-personil seluruh Polsek.
Sementara untuk pengamanan arus mudik lebaran melibatkan seluruh Dinas/Instansi terkait antara lain TNI/Polri, Dishub, Satpol PP, Dinas Kesehatan, PMI guna memberikan pelayanan terbaik bagi para pemudik dan arus balik lebaran Idul Fitri.
Ketiga Pos Simpatik Lebaran yang mulai difungsikan sejak 7- 24 Juni 2018 untuk wialayah barat meliputi Kecamatan Samalanga, Simpang Mamplam, Pandrah dan Jeunieb Pos Simpatik ditempatkan di Batee Iliek, Samalanga.
Untuk Wilayah tengah meliputi Kecamatan Kota Juang, Juli, Kuala, Peudada, Peulimbang, Peusangan, Peusangan Selatan, Peusangan Siblah Krueng dan Jangka ditempatkan di kota Bireuen depan Bank Aceh.
Sementara untuk wilayah timur meliputi wilayah Kecamatan Gandapura, Makmur dan Kecamatan Kuta Blang, Pos Simpatik ditempatkan di Kutablang.
Menurut Kapolres, arus mudik menjelang lebaran sangat padat, diharapkan para pengemudi bus penumpang antar kota, antar Kabupaten, antar kecamatan, serta pengemudi mobil pribadi, pengemudi kenderaan roda dua menghindari kebut-kebutan dan mengutamakan keselamatan ketimbang mengejar waktu lebih cepat.
Diingatkan kepada para pengemudi agar berhati hati di jalan listas Kabupaten BIreuen juga terdapat beberapa tikungan berbahaya antara lain Simpang Meugit Samalanga, tikungan mesra Peudada, tikungan titi Teupok Tunong Kecamatan Jeumpa, kawasan Krueng Simpo Kecamatan Juli, tikungan Pantee Lhong, Peusangan dan kawasan Krueng Pajoe, Kecamatan Kuta Blang.
Dipesankan Kapolres, bBagi pengemudi mobil pribadi dan pengemudi kendaraan roda dua jika merasa lelah istirahat sejenak di Pos simpatik dan dimalam hari jangan istirahat di tempat sunyi untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
“Jika kenderaannya mogok dalam perjalanan hubungi Pos Simpatik terdekat untuk diberikan pertolongan. Para pemudik yang menggunakan kendaraan roda empat dan roda dua dalam perjalanan harus mengutamakan keselatan, agar sampai ditujuan untuk berlebaran bersama kelaurga dengan selamat,” harap Kapolres. (H.AR Djuli).