KABAR BIREUEN-Pemerintah Gampong Cot Batee, Kemukiman Cot Batee, Kecamatan Kuala, Kabupaten Bireuen bersama Remaja Masjid Al Ikhlas Cot Batee menggelar aksi sosial donor darah di tengah pandemi Covid-19.

Agenda rutin triwulan Pemerintah Gampong setempat ini, kerjasama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Fauziah Bireuen dan Palang Merah Indonesia (PMI) Bireuen, berlangsung di halaman Masjid Kecamatan Kuala, Al Ikhlas, Selasa (17/11/2020).

Di sela-sela kegiatan, Keuchik Gampong Cot Batee, Azwani AB kepada wartawan mengatakan, selain menjadi agenda rutin Pemerintah Gampong, donor darah ini digelar untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah.

“Mudah-mudahan, donor darah ini juga dapat mengatasi kebutuhan darah di UTD RSUD dr Fauziah Bireuen, dimana di tengan situasi pandemi covid-19, kebutuhan darah meningkat,” harap Azwani.

Disebutkan, mengawali kegiatan, calon pendonor terlebih dahulu diperiksa kelayakannya, diantaranya kesehatan fisik, kesehatan darah, dan golongan darahnya.

Sehingga diharapkan darah yang diperoleh dari calon pendonor nantinya benar-benar darah yang sehat dan aman bagi resipien (penerima).

Darah yang telah terkumpul, kita sumbangkan untuk masyarakat yang membutuhkan melalui UTD RSUD dr Fauziah Bireuen.

“Kepada semua unsur elemen dan warga Gampong Cot Batee, yang telah berpartisipasi dan mendukung kegiatan ini, saya ucapkan terimakasih,” ujar Keuchik Gampong Cot Batee ini. (Herman Suesilo).