KABAR BIREUEN – Seekor buaya dikabarkan muncul di permukaan Sungai Peudada tepatnya di Kuala Bugeng pada Minggu sore (4/2/2018).

Untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan, Camat Peudada, Muhammad Hasan mengeluarkan edaran imbauan agar warga yang tinggal di sepanjang aliran Sungai Peudada supaya waspada terhadap binatang buas ini.

“Kami juga telah melaporkan munculnya buaya ini ke BPBD Bireuen dan ke BKSDA provinsi Aceh,” sebut Muhammad Hasan.

Dia juga menjelaskan bahwa pihak BKSDA sudah berkoirdinasi dengan Muspika Peudada.

“Sekarang kami sedang stand by di Desa Blang Kubu dan Garot bersama warga untuk memantau pergerakan buaya,” kata Camat Hasan yang dihubungi Kabar Bireuen via mesengger pada Senin malam, (5/2/2018). (Najib Zakaria)