KABAR BIREUEN – Suhu udara panas di bulan Ramadhan ini, membuat masyarakat yang sedang menjalani ibadah puasa, mencari penganan atau minuman berbuka puasa yang segar-segar dan dingin. Salah satu minuman yang menjadi sasaran pembeli di Kabupaten Bireuen adalah es Bandung Bireuen.
Sejak puasa hari pertama hingga ke-11 (15/5/2019), lapak penjualan es Bandung di depan Bank BNI Bireuen, terlihat setiap petang ramai diserbu pembeli.
Amatan Kabar Bireuen, lapak minuman segar tersebut, sejak pukul 16.00 hingga pukul 18.00 WIB, sudah diserbu pembeli.
Nurmi, salah seorang ibu rumah tangga warga Desa Cot Meurak, Kecamatan Juli yang ditemui Kabar Bireuen di lapak penjualan es Bandung, Rabu (15/5/2019), mengaku, setelah berbelanja beberapa penganan berbuka puasa, seperti sambai on peugaga, boh rom-rom, setiap petang tetap membeli es Bandung Bireuen.
Dikatakannya, di samping rasanya enak untuk minuman berbuka puasa, es Bandung Bireuen harganya pun murah meriah dan terjangkau masyarakat kecil.
Es Bandung yang dikemas dalam kantong plastik dengan harga Rp5 ribu per kantong cukup untuk minuman berbuka beberapa orang.
“Saya setiap sore membeli dua paket es Bandung seharga Rp10 ribu, sudah memadai untuk minum berbuka beberapa orang keluarga saya. Terutama, bagi anak-anak yang sangat menyukai minuman es Bandung,” ujar Nurmi. (HAR Djuli)