Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Ali Imran memimpin apel gelar pasukan kesiapan pengamanan Pilkada serentak dalam wilayah Provinsi Aceh, di Lapangan Jenderal Sudirman, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, Selasa (24/09/2024).

KABAR BIREUEN, Lhokseumawe – Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Ali Imran menyebutkan, dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Provinsi Aceh, pihaknya sudah siap melaksanakan tugas pengamanan.

“Hari ini apel gelar pasukan dan kendaraan dinas mobil dan trail, setelah kita cek dari segi materil kendaraan dan personel kita sudah siap, tinggal pelaksanaan pengamanan Pilkada yang akan kita laksanakan,” katanya seus@i apel gelar pasukan kesiapan pengamanan Pilkada serentak dalam wilayah Provinsi Aceh, di Lapangan Jenderal Sudirman, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, Selasa (24/09/2024).

Menurut Danrem, kerawanan bisa saja terjadi . di setiap daerah, termasuk di Aceh. Makanya, perlu dilakukan pengamanan agar situasi tetap kondusif.

“Sejak kemarin penetapan Paslon sampai sekarang, di Wilayah jajaran Korem 011/Lilawangsa, di Dua belas Kabupaten/Kota aman, Alhamdulillah tidak ada gejolak,” tutur Danrem,.

Dikatakan Ali Imran, bagi TNI-Polri dan ASN bahwa netralitas itu harga mati. Tdak boleh memihak kepada salah satu Paslon. Mau itu saudara, kawan, siapapun itu tidak boleh.

Foto bersama seusai apel gelar pasukan kesiapan pengamanan Pilkada serentak dalam wilayah Provinsi Aceh, di Lapangan Jenderal Sudirman, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, Selasa (24/09/2024). (Foto: Penrem Lilawangsa) 

“Fungsi kita jelas pengamanan Pilkada sampai pelantikan kepala daerah. Kemudian tahap pelaksanaan kampanye itu sudah diatur, Keterlibatan TNI-Polri dan ASN hanya membantu penyelenggaraan dan pengaman, hanya itu,” tegasnya.

Danrem juga menguraikan, di jajarannya ada sekitar 3.599 personel yang dilibatkan dalam pengamanan Pilkada serentak di dua belas kabupaten/kota dalam wilayah Korem 011/LW.

“Hari ini kita apel gelar pasukan serentak untuk mengecek kesiapan kendaraan dan personel di Wilayah Lhokseumawe, termasuk di Banda Aceh dipimpin oleh Pangdam IM,” sebutnya.

Danrem berharap, semoga Pilkada ke depan sampai tahap pencoblosan, penghitungan dan penetapan, tidak ada kendala apapun, seperti yang kita harapkan bersama.

Apel tersebut dihadiri antara lain, Danlanal Lhokseumawe Kolonel Laut (P) Andi Susanto, Kasrem 011/LW Letkol Inf Eko Wahyu Sugiarto, Dandim 0103/Aut Letkol Kav Makhyar, Kapolres Aceh Utara AKBP Nanang Indra Bakti, Wakapolres Lhokseumawe Kompol Dedi Darwinsyah dan sejumlah pejabat TNI-Polri dan Pemko Lhokseumawe. (Red)