KABAR BIREUEN- Babinsa Pos Ramil Jeumpa Jajaran Kodim 0111/Bireuen Kopda Hendri melaksanakan pendampingan dan pengawasan pendistribusian Beras Sejahtera (Rastra) kepada Masyarakat di Desa Geudong Tampu, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen, Kamis (5/4/2018)..

Pendampingan ini sebagai bentuk rasa kepedulian aparat TNI, dalam hal ini Pos Ramil Jeumpa ikut membantu masyarakat dalam segala bentuk kegiatan dan bukan hanya kegiatan pendampingan pertanian saja.

Bahkan penyaluran Beras Rastra Babinsa juga ikut untuk membantu kelancaran pembagian beras tersebut, dengan cara terjun langsung ke wilayah yang merupakan tanggung jawabnya di desa binaanya.

Dalam kesempatan tersebut Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kopda Hendri, menggunakan momen kegiatan ini sebagai sarana komsos di wilayah desa binaanya, disamping sebagai ajang silahturahmi dengan masyarakat di Desa Geudong Tampu.

“Juga untuk melaksanakan perintahkan Danpos Ramill berapa waktu lalu agar jajaran memantau langsung tentang penyaluran Rastra di desa binaannya masing – masing,” sebut Kopda Hendri.

Kualitas Rastra yang dibagikan kepada warga adalah beras layak konsumsi, bagus dan tidak berkutu.

“Pembagian raskin berlangsung aman dan tertib serta sementara kegiatan berlangsung hingga semua warga yang berhak terlayani untuk mengambil berasnya,” ungkapnya. (REL)