KABAR BIREUEN– Sudah menjadi agenda rutin setiap tahunnya di malam 25 Ramadhan, Desa Geulanggang Gampong, Kecamatan Kota Juang Bireuen  menyantuni anak yatim.
Hal itu pula yang dilakukan pada Ramadhan kali ini, tepatnya Sabtu malam (9/10/20180, warga gampong tersebut menyantuni 34 anak yatim desa setempat.
Pejabat Keuchik Geulanggang Gampong, Azhar Ibrahim  kepada Kabar Bireuen menyebutkan, santunan terhadap anak yatim tersebut merupakan agenda tahunan gampong tesebut yang terus berlanjut sampai dengan tahun ini.
“Alhamdulillah tahun ini terkumpul dana yang bersumber dari sumbangan masyarakat setempat, masyarakat yang di luar daerah dan para dermawan terkumpul Rp 36 juta. Dana ini di salurkan kepada 34 anak yatim di Desa Geulanggang Gampong,”  sebut Azhar Ibrahim.
Tak lupa, mAzhar Ibrahim menyampaikan terimakasih kepada warga Geulanggang Gampong dan para dermawan yang telah ikut membantu meringankan beban anak yatim yang ada di Geulanggang Gampong. (Ihkwati)