KABAR BIREUEN-Kondisi bangunan Balai Desa Blang Perlak, Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen tampakĀ kumuh, tak terawat dan tampak rapuh di beberapa bagian.
Hal itulah yang, membuat sejumlah personel Satgas TMMD berinisiatif turun tangan untuk memperbaiki dan merenovasinya, Kamis (11/7/2019)
Keberadaan Balai Desa itu, tak jauh dari lokasi sasaran fisik pembukaan jalan baru yang merupakan sasaran utama mereka sebagai Satgas TMMD.
Pantauan di lokasi, sejumlah anggota Satgas TMMD bersama dengan masyarakat setempat tampak kompak bergotong royong membongkar bagian asbes bangunan yang sudah rapuh bahkan sebagian sudah hancur sendirinya.
Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 tahun 2019 Kodim 0111/Bireuen menyasar kegiatan fisik di Desa Matang Kumbang dan Desa Blang Perlak, Kecamatan Makmur, berupa pembukaan jalan baru, pembangunan jembatan, renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan sasaran non fisik.
Satgas TMMD reguler 105 Kodim 0111/Bireuen melakukan pengerjaan lain selain sasaran fisik yang ditentukan, mereka juga berinisiatif merenovasi Balai Desa.
Komandan Satuan Tugas ( Dansatgas ) TMMD Reguler Ke 105 Kodim 0111/Bireuen, Letkol Inf Amrul Huda,S.E,M.M,M.Sc ) menjelaskan, apa yang dilakukan Satgas TMMD reguler 105 tahun 2019 di luar tugas utama mereka.
“Ini merupakan bukti kepekaan para anggota TNI terhadap keberadaan fasilitas warga yang digunakan untuk kepentingan publik,” katanya.
Menurutnya, tugas utama Satgas TMMD memang berupa pembukaan jalan baru, pembangunan jembatan, renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).
“Namun, tidak bisa berdiam diri jika melihat adanya fasilitas publik yang dirasakan kurang baik dan mampu diperbaiki oleh mereka,” ungkapĀ Dandim 0111/Bireuen tersebut.
Sementara itu, Keuchik Blang Perlak, Ridami menyebutkan, pihanya tidak meragukan kinerja anggota Satgas TMMD Reguler-105 Kodim 0111/Bireuen ini.
“Apalagi selama berada di desa ini, mereka tanpa ragu dan tidak segan-segan untuk membantu warga masyarakat dalam hal menyukseskan program TMMD Ke-105 di Desa Blang Perlak,ā sebutnya. (Ihkwati)