KABAR BIREUEN, Kota Juang – Camat Kota Juang Musni Syahputra, S.IP., M.Ec.Dev, mengukuhkan Satgas Pague Gampong di Gampong Geudong Alue, Kecamatan Kota Juang, Bireuen tahun 2024.
Prosesi pengukuhan dilaksanakan dalam rangkaian kegiatan Peluncuran Gampong Geudong Alue sebagai Kampung Bebas Narkoba, yang berlangsung di halaman kantor Keuchik gampong setempat, Rabu 21 Agustus 2024.
Usai pelaksanaan pengukuhan Camat Kota Juang Musni Syahputra kepada Kabar Bireuen mengatakan, tujuan dari Pageu Gampong ini untuk melakukan ketertiban dan keamanan lingkungan gampong, tentunya sesuai dengan peraturan perundangan-undangan.
Dengan dikukuhkan Satgas Pageu Gampong ini, diharapkan dapat berfungsi dengan maksimal dan selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
“Pague Gampong adalah menjadi garda terdepan dalam pencegahan narkoba yang ada di gampong,” kata Camat Musni Syahputra.
Pague Gampong ini sangat bermanfaat bagi gampong itu sendiri untuk hal keamanan, membantu aparat penegak hukum dalam menutup ruang gerak peredaran narkoba dan lain-lain sebagainya.
Menurut Camat Kota Juang ini, fungsi Pague Gampong sebenarnya sudah ada dalam regulasi, namun belum dimaksimalkan oleh pemerintah gampong.
“Kita berharap seluruh gampong di Kecamatan Kota Juang agar membentuk Pague Gampong atau bagi yang sudah terbentuk dapat difungsikan kembali,” pinta Camat Kota Juang ini. (Hermanto)