KABAR BIREUEN– Masyarakat beserta Pemerintah Gampong Geudong-Geudong, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen mengadakan kenduri makan bersama dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H/2023 M.
Rangkaian kegiatan berlangsung di komplek Masjid Kemukiman Geudong Al-Mujahidin, di gampong setempat. Kamis (28/9/2023),
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dirangkai dengan menyantuni puluhan anak yatim dan membagikan nasi bungkus kepada dua ribuan anak-anak gampong setempat.
Disela-sela kegiatan, Keuchik Gampong Geudong-Geudong, Fachrial dalam keterangannya kepada Kabar Bireuen mengharapkan, kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bukan hanya sebatas seremonial semata.
Namun dapat meningkatkan keimanan kepada Allah dan Rasul-Nya serta dapat membawa perubahan positif tidak hanya dalam pekerjaan namun di dalam kehidupan sehari hari.
Selain itu, mampu meningkatkan keakraban, persatuan, persaudaraan dan mempererat tali silaturahmi antar sesama warga.
“Kami dari Pemerintah Gampong mengucapkan terima kasih kepada warga gampong, unsur lembaga gampong dan panitia yang begitu antusias mendukung kegiatan ini, ”ucap Keuchik Gampong setempat.
Imum Meunasah gampong setempat, Tgk Hasbi Ahmad kepada Kabar Bireuen menjelaskan, kegiatan peringati maulid nabi Muhammad SAW ini sudah menjadi tradisi warga gampong ini dan rutin dilaksanakan setiap tahunnya.
Selain itu, peringatan maulid Nabi ini menjadi ajang untuk meningkatkan rasa kecintaan kepada Rasulullah SAW dalam mengikuti keteladanan dan sunnah-sunnahnya.
Disebutkan, kegiatan nantinya berlanjut dengan Tausiah yang disampaikan oleh Tgk Syukrullah dari Kabupaten Pidie Jaya.
Tgk Hasbi Ahmad mengajak kaum muslimin dan muslimah khususnya warga Gampong Geudong-Geudong untuk dapat hadir pada acara tausiah tersebut.
“Insya Allah Tausiah tersebut dilaksanakan pada Jumat malam, (28/9/2023) Ba’da Isya di komplek Masjid Kemukiman Geudong Al-Mujahidin gampong setempat,” jelas Imum meunasah gapong setempat.
Sebelumnya ketua panitia kegiatan Faisal merincikan, ada 47 anak yatim yang kita santuni berasal dari tiga dusun yang ada dalam wilayah Gampong Geudong-Geudong, yaitu Dusun Pusuh Lawah, Kuta Trieng dan Geudong Sagoe.
“Santunan yang diberikan, berupa sejumlah uang tunai dan 1 zak beras ukuran 15 kg. Selain itu kita juga membagikan nasi bungkus untuk dua ratusan anak-anak yang turut hadir pada kenduri peringati Maulid Nabi Muhammad SAW ini,” sebutnya.
Disebutkan, santunan tersebut berasal dari sumbangan sukarela warga gampong setempat dan para dermawan yang terkumpul.
Faisal menyampaikan ucapan terima kasihnya yang tak terhingga kepada masyarakat gampong secara sukarela telah memberikan sumbangan seikhlasnya untuk menyantuni anak yatim dan juga kepada dermawan juga terima kasih.
“Sekecil apapun sumbangan yang diberikan untuk menyantuni anak yatim, tentunya sangat bermanfaat bagi si penerima,” kata Faisal yang juga sebagai Ketua Kepemudaan gampong setempat. (Herman Soesilo)