KABAR BIREUEN-Sembilan dari 210 peserta yang telah mengikuti lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat SMP di Kabupaten Bireuen mewakili Kabupaten setempat diajang yang sama  tingkat Provinsi Aceh.

Hal ini disampaikan panitia pelaksana Zamzami S.Pd kepada Kabar Bireuen di ruang kerjanya, Selasa (3/4/2018).

Kesembilan peserta tersebut, tambah Zamzami, mereka lolos seleksi yang dilaksanakan,  di SMPN 2 Bireuen, Sabtu (24/3/2018) lalu.

“Mereka ini memperoleh nilai tertinggi dari peserta lain, sesuai dengan mata pelajaran yang diikuti. Mata pelajaran (Mapel) yang diperlombakan yaitu IPA, IPS dan Matematika,” jelas Zamzami.

Menurut Kasi Kelembagaan dan Sarana Prasarana Disdikpora Bireuen itu, berharap ke sembilan siswa ini dapat bersaing di tingkat provinsi pada April ini.

“Bagi yang belum lolos, ke depan lebih giat lagi belajar, sehingga mencapai hasil lebih baik,” harap Kasi Kelembagaan dan Sarana Prasarana SMP ini.

Zamzami merincikan, untuk  juara 1, dan 2 serta juara  3, mapel Matematik diraih oleh T.M Al-Asy’ari Al-Muchtari (SMPS Sukma), Faizzattun (SMPN 1 Pandrah) dan Kamila Mawaddah (SMPIT Azkiya)

Kemudian juara 1, dan 2 serta juara  3, mapel IPA diraih oleh Zahratul Jannah (SMPS Muslimat), Muthmainnah (SMPN 2 Bireuen), Mila Ristina (SMPN 1 Jangka).

Selanjutnya juara 1, dan 2 serta juara  3, mapel IPS masing-masing diraih, Ahya Jazira (SMPS Sukma Bangsa), Minatul Fajri (SMPN 1 Bireuen), Sophia Annisa (SMPS Muslimat). (Herman Suesilo).