KABAR BIREUEN – Penglima Kodam/IM Mayjen TNI Teguh  Arief Indratmoko akan nenutup dan meresmikan pemakaian jembatan penghubung dan jalan Desa Blang Perlak   program TMMD  (Tentara Menunggal Membangun Desa) ke-105 Kodim 0111/Bireuen Kamis,  8 Agustus 2019 mendatang.

TMMD Reguler ke-105 Kodim 0111/Bireuen yang dibuka Bupati Bireuen 10 Juli 2019, dalam waktu cepat,  sarana dan prasarana di Desa Blang Perlak Kecamatan Makmur Bireuen selesai dikerjakan TMMD selama 30 hari lebih cepat dari jadwal target semula 36 hari.

Insya Allah TMMD Reguler ke-105 Kodim 0111/Bireuen akan ditutup dan dirersmikan penggunaannya oleh Pangdam/IM Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko pada 8 Agustus 2019 mendatang.  

Dansatgas TMMD Reguler ke-105  Kodim 0111/Bireuen Letkol Inf Amrul Huda, SE.MM, MSc melalui Koordinator Satgas,  Kapten Inf Syawaluddin menjelaskan hal itu menjawab wartawan Kabar Bireuen yang meliput langsung ke lapangan kegiatan TMMD Kodim-0111/Bireuen di lokasi TMMD  pembangunan jalan dan jembatan penghubung tiga desa, Blang Perlak – Panton Mesjid dan Desa Matang Kumbang,  Jumat (2/8/2019).

Kapten Inf Syawaluddin mengatakan, kegiatan TMMD Reguler ke 105 Kodim-0111/Bireuen yang dimulai 10 Juli 2019 terhadap pembangunan jalan sepanjang 4,6 kilometer dan pembangunan jembatan penghubung berukuran 3 x 5 meter.

Pembangunan jalan dan jembatan merupakan kebutuhan sangat vital  bagi petani dan masyarakat tiga desa kini sudah hampir rampung dikerjakan 100 persen, hanya masih dilakukan finising pembangunan jembatan penghubung.

“Meskipun demikian, jalan dan jembatan penghubung  sudah dapat dffungsikan dilalui kendaraan roda dua, roda empat maupun truk untuk mengangkut hasil perkebunan dan pertanian rakyat setempat. Sebelumnya ketiga desa tersebut terisolir belum ada jembatan penghubung  dan jalan desa tak  dapat  dilalui semua jenis kendaraan,” jelas Kapten Inf Syawaluddin.

Dijelaskan, pembangunan fasilitas sarana dan prasarana TMMD Reguler ke105 Kodim-0111/Bireuen yang sedang dilakukan finising siap 100 persen, masing-masing, jembatan penghubung berukuran 3 x 5 meter.

Lalu  pembangunan dan perluasan jalan sepanjang 4,6 kilometer, dua unit Rumah Tak Layak Huni (RTLH) type 36 untuk Nek Haliman (76) dan Hamdi (56) keduanya warga Desa Blang Perlak, Kecamatan Makmur.

Kemudian pembangunan gorong-gorong di sembilan titik di Desa Blang Perlak, pembangunan Talut 277 meter di Desa Blang Perlak, saluran parit jalan desa Blang Perlak sepanjang 1,4 kilometer dan pembangunan Jamban warga Desa Blang Perlak sebanyak 53 unit.

Pelaksanaan TMMD di Desa Blang Perlak menurunkan 150 personel setiap hari terdiri dari personel Kodim 0111/Bireuen 25 orang, pertsonil Raider  khusus Yonif 113/JS 80 orang, personel Polres Bireuen 20 orang, personel Zipur Banda Aceh 10 orang dan masyarakat Desa Blang Perlak setiap hari 20 orang.

“Berkat kedisiplinan  para personil TNI, Polri dukungan mmasyarakat Desa Blang  Perlak, semua sarana dan prsarana sudah dapat  selesai dikerjakan lebih awal  dari jadwal dan target semula,” sebut Kapten Inf Syawaludddin (H.AR Djuli)..